SMA Muha Raih 5 Besar Sekolah dengan Medali OSN Terbanyak se-DIY 2019-2024

Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta baru saja mengumumkan nama-nama sekolah berprestasi yang dilihat dari jumlah perolehan medali OSN terbanyak periode 2019-2024. Informasi ini disampaikan melalui akun Instagram @koja_olimpiade. Dalam postingannya, SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta berada diposisi ke lima dengan perolehan enam medali. SMA Muha juga menjadi satu-satunya sekolah menengah atas dilingkungan Muhammadiyah yang masuk dalam lima besar medali terbanyak bersanding dengan SMA Kesatuan Bangsa, SMAN 1 Yogyakarta, SMAN 3 Yogyakarta dan SMAN 8 Yogyakarta. Prestasi ini tentunya sangat membanggakan dan memantik SMA Muha untuk terus menjadi lebih baik dengan mencetak generasi-generasi berprestasi selanjutnya.

Dalam meningkatkan mutu Pendidikan khususnya dibidang Olimpiade, tentunya perlu strategi-strategi khusus baik dalam mempertahankan maupun meningkatkan prestasi siswa. Berbekal sebagai mantan staff wakil kepala sekolah dibidang kesiswaan, Ibu Hj. Retno Sumirat, M.Pd. selaku kepala SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta memaparkan ada beberapa upaya yang akan disiapkan sekolah, yaitu:

  1. Mengembalikan strategi awal dengan beberapa modifikasi khusus.
  2. Bekerjasama dengan beberapa alumni OSN dua atau tiga tahun terakhir, sehingga tidak hanya belajar teori, namun juga langsung Bersama praktisinya.
  3. Adanya peningkatan monitoring pelaksanaan bimbingan antara kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang kesiswaan, dan juga pembimbing.
  4. Memberikan Tryout baik online maupun offline.
  5. Merancang anggaran bimbingan olimpiade lebih detail.

Dengan strategi-strategi yang disampaikan beliau, diharapkan dapat menjadi Langkah bagi SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta dalam meningkatkan prestasinya dibidang olimpiade sains nasional.

Selain menorehakan prestasi dibidang olimpiade sains nasional, SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta juga terpilih menjadi salah satu sekolah yang masuk dalam “Jogja Smart School” tahun 2024. Hal ini diumumkan oleh Dinas DIKORA DIY yang memaparkan 20 sekolah di provinsi DIY yang terpilih melalui Balai TekKomDik DIY.

Diharapkan dengan banyaknya prestasi yang diperoleh, dapat menjadi pemantik bagi SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta untuk terus meningkatkan prestasinya diberbagai bidang, tidak hanya akademik namun juga non akademik sebagai School of Talent. (AAP)